Mudahkan Pemudik Nyebrang ke Samosir, Mulai Besok KMP Ihan Batak dan KMP Pora-Pora Beroperasi Hingga Dini Hari

    Mudahkan Pemudik Nyebrang ke Samosir, Mulai Besok KMP Ihan Batak dan KMP Pora-Pora Beroperasi Hingga Dini Hari

    TOBA-Manajemen PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Danau Toba mulai besok 21 Desember 2024 mengoperasikan Kapal Motor Penumpang (KMP) Ihan Batak dan KMP Pora-Pora hingga dini hari untuk melayani arus mudik Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di lintasan Ajibata-Ambarita. 

    "KMP Ihan Batak dan KMP Pora-Pora dioperasikan hingga dini hari untuk mempermudah akses masyarakat menuju destinasi negeri indah kepingan surga Samosir, ”ujar General Manager PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Danau Toba, Fauzie Akhmad, Jumat (20/12/2024).

    Fauzie Akhmad menyampaikan, jika terjadi kepadatan volume kendaraan yang signifikan, Jam keberangkatan Kapal Motor Penumpang (KMP) Ihan Batak, KMP Pora-Pora dan bongkar muat kendaraan juga akan dipercepat serta akan mengoperasikan ke dua kapal hingga subuh,

    Langkah ini diambil untuk memberikan kepastian kepada masyarakat yang akan menyeberang melalui Ajibata-Ambarita. Kita juga telah melakukan berbagai persiapan, baik secara operasional maupun kebijakan dalam pengendalian kepadatan, ”kata Fauzie Akhmad.

    Ia juga secara tegas mengatakan, PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Danau Toba memastikan tak ada penjualan tiket Kapal Motor Penumpang (KMP) Ihan Batak dan KMP Pora-Pora secara Offline dan tiket hanya dijual secara online,

    Untuk pembelian tiket Kapal Motor Penumpang (KMP) Ihan Batak dan KMP Pora-Pora yang melayani lintasan Ajibata-Ambarita, pengguna jasa penyeberangan dapat membelinya secara online di trip.Ferizy.com dan tidak perlu lagi mengantri di loket pelabuhan, ”sebutnya.

    Dia mengingatkan agar pengguna jasa untuk memanfaatkan aplikasi Ferizy dan membeli tiket lebih awal. karna Ferizy juga memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam pemesanan tiket, sehingga pengguna jasa dapat menghindari antrean panjang dan memastikan perjalanan berjalan lancar dan tepat waktu. (Karmel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    H-5 Natal 2024, Volume Kendaraan Nyebrang...

    Artikel Berikutnya

    Objek Wisata Menara Pandang Tele Dibuka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Buntut Tak Penuhi SKP, Sejumlah Dokter di Karo Bakal Tak Dapat Ijin Praktik  **Pelayanan Kesehatan Rumah Sakit dan Klinik Dipastikan 'Lumpuh' 
    Hendri Kampai: Pemimpin Korup Itu Mengkorupsi Janjinya Sendiri
    Viral di Media Sosial, Pelaku Pemukulan Diatas Jetski di Perairan Danau Toba Ditangkap Satuan Reserse Kriminal Polres Samosir
    Awali Tahun 2025, Polsek Bosar Maligas Ringkus Dua Pria Pengedar Sabu
    Akhir Petualangan Oyok: Bandar Narkoba Besar Jalan Klambir V Ditangkap Satresnarkoba
    Alami Sakit dan Kelelahan, Kawilker Ajibata Beri Fasilitas Istirahat Kepada Pengguna Jasa
    Tinjau Pelabuhan Ajibata dan Ambarita, Direktur Sarana Transportasi Jalan Sebut Penyebrangan Arus Balik Berjalan Aman dan Nyaman
    H+1 Tahun Baru 2025, Tiket KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Ludas Terjual Hingga Jam 05: OO Dini Hari
    Jatuh di Jalan Berlubang Siantar-Tigaras, Petugas KSOPP Pelabuhan Tigaras Obati Calon Pengguna Jasa
    Oknum Polrestabes Medan Diduga Aniaya Budianto Ginting Hingga Meninggal Dunia Saat Proses Penangkapan
    Akhir Petualangan Oyok: Bandar Narkoba Besar Jalan Klambir V Ditangkap Satresnarkoba
    Ribuan Kendaraan Diprediksi Nyeberang ke Samosir, Kepala KSOPP Danau Toba Minta Operator Kapal Utamakan Aspek Keselamatan
    Pengurus PGRI Sumut Hadiri Puncak Peringatan HUT ke-79 PGRI dan HGN 2024
    Posko Nataru 2024-2025 Resmi Dibuka, KSOPP Pastikan Kesiapan Layanan Pelabuhan di KSPN Danau Toba
    30.625 Pengunjung dan 8.823 Kendaraan Padati Kawasan Bakauheni Harbour City Selama Momen Libur Lebaran Idul Fitri 1445
    Jalankan Peraturan Wali Kota Medan, Beatrix Star Tutup Selama Bulan Ramadhan
    Hari Kelima Perang Israel dengan Hamas, Ribuan Warga Sipil Tewas, Puluhan Ribu Rumah dan Gedung Hancur Lebur
    Bupati Samosir Dukung Pelayaran KMP Julaga Tamba Simanindo-Tigaras dan Harapkan Dapat Layani Angkutan Lebaran 2024
    Bupati dan Wakil Bupati Simalungun Gelar Safari Ramadhan dan Silahturahmi dengan Masyarakat Kecamatan Tapian Dolok

    Ikuti Kami