Danlantamal I Hadiri Acara Malam Apresiasi PON XXI Aceh - Sumut Wilayah Sumatera Utara Tahun 2024

    Danlantamal I Hadiri Acara Malam Apresiasi PON XXI Aceh - Sumut Wilayah Sumatera Utara Tahun 2024

    BELAWAN - Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut I (Danlantamal I) Brigjen TNI (Mar) Jasiman Purba, S.E., CHRMP., diwakili Asrena Danlantamal I Kolonel Laut (S) Nanda Cahyono Pribadi, S.E., menghadiri acara Malam Apresiasi PON XXI Tahun 2024, bertempat di Aula Raja Inal Siregar, Medan, Sumatera Utara, Kamis (19/9/2024).

    Adapun maksud diadakannya kegiatan malam apresiasi ini adalah memberikan penghargaan kepada individu dan para pihak yang telah berkontribusi besar dalam mensukseskan PON. Provinsi Sumatera Utara juga menjadi saksi sejarah dibidang olahraga karena dapat berhasil memecahkan rekor MURI dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) dengan Jumlah Partisipan Relawan sebanyak 82.293 orang sehingga menjadi catatan baru di Museum Rekor Dunia Indonesia.

    Pada acara tersebut, Danlantamal I juga menerima penghargaan apresiasi dari Pj. Gubernur Sumatera Utara Dr. Drs. Agus Fatoni, M.Si., selaku Ketua Umum. Apresiasi tersebut diberikan atas dukungan Lantamal I dalam menyukseskan penyelenggaraan PON XXI Aceh-Sumut tahun 2024.

    Pj. Gubernur Sumatera Utara dalam sambutannya menyampaikan, malam ini kita bersyukur karena sekian lama kita berkerja keras untuk mendukung mensukseskan PON XXI malam ini segala lelah kita terasa hasilnya, mudah-mudahan membawa berkah masyarakat Sumut dan menjadi saksi sejarah sekaligus pelaku sejarah untuk mensukseskan event pekan olahraga terbesar di Indonesia.

    Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kasdam I/BB Brigjen TNI Refrizal, Dirlantas Polda Sumut Kombes Pol Muji Ediyanto, Danlanud Soewondo Medan Kolonel Pnb Ucok Enrico Hutadjulu, Kajati Sumut Idianto, S.H., Aspers Kosek I Medan Letkol ADM Dr. Ahmad Rusly Purba, Ketua Panwasrah PON XXI Aceh-Sumut Tahun 2024 Mayjen TNI (Purn) Heru Suryono, serta para Pengurus PB PON Wilayah Sumut. 

    (Dispen Lantamal I/Hendi)

    belawan
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Dukung Program Unggulan Kepala Staf Angkat...

    Artikel Berikutnya

    KPU Sumut Buka Lowongan KPPS Pilkada Serentak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ikuti Seminar Nasional, Pjs Bupati Asahan Berikan Apresiasi Kepada PPMA
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Jasmiin Ypraus Bersaing Ketat dengan Juara Bertahan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Samosir
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Waterfront City Pangururan Berlangsung Meriah
    Lomba Solu Bolon Turut Meriahkan Aquabike 2024 dan Berhasil Pukau Para Rider dan Wisatawan di Waterfront City Pangururan
    Dibakar Api Cemburu, Istri Bunuh Rivalnya: Jasad Dibuang di Pinggir Jalan Perumahan Citra Land
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Penangkapan Dramatis! Polisi Lepas Tembakan Saat Tangkap Pengedar Sabu di Deli Serdang, Pelaku Nekat Kembali untuk Mengambil Barang Bukti
    Kemendagri Tegaskan Sanksi Pemberhentian Siap Dilayangkan Kepada Pangulu yang Tak Netral di Pilkada 2024
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    30.625 Pengunjung dan 8.823 Kendaraan Padati Kawasan Bakauheni Harbour City Selama Momen Libur Lebaran Idul Fitri 1445
    Jalankan Peraturan Wali Kota Medan, Beatrix Star Tutup Selama Bulan Ramadhan
    Hari Kelima Perang Israel dengan Hamas, Ribuan Warga Sipil Tewas, Puluhan Ribu Rumah dan Gedung Hancur Lebur
    Bupati Samosir Dukung Pelayaran KMP Julaga Tamba Simanindo-Tigaras dan Harapkan Dapat Layani Angkutan Lebaran 2024
    Bupati dan Wakil Bupati Simalungun Gelar Safari Ramadhan dan Silahturahmi dengan Masyarakat Kecamatan Tapian Dolok

    Ikuti Kami