Seluruh Transportasi Darat, Danau dan Udara di Sumut Siap Layani Pemudik Nataru 2023-2024

    Seluruh Transportasi Darat, Danau dan Udara di Sumut Siap Layani Pemudik Nataru 2023-2024
    Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Utara Agustinus Panjaitan saat memimpin rapat koordinasi persiapan Nataru di Kantor Dishub Sumut satu Minggu yang lalu

    SUMUT-Kepala Dinas Perhubungan (Pemprov) Provinsi Sumatera Utara Agustinus Panjaitan mengungkapkan seluruh sarana transportasi, darat, laut dan udara sudah siap untuk digunakan selama masa libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. 

    Kesiapan seluruh sarana transportasi, darat, laut dan udara termasuk kapasitas sarana transportasi disampaikan oleh Kepala Dinas Perhubungan (Pemprov) Provinsi Sumatera Utara Agustinus Panjaitan, Selasa 19 Desember 2023

    Kepala Dinas Perhubungan (Pemprov) Provinsi Sumatera Utara juga menyampaikan, seluruh transportasi yang telah disediakan di masing masing moda transportasi, kerna seluruh operator angkutan umum sudah mempersiapkan kapasitas sesuai kebutuhan, "terang Augustinus 

    Disampaikan, peningkatan demand penumpang tahun 2023 dimasing-masing moda diprediksi sebagai berikut : Angkutan jalan 5-10%, angkutan KA 7-15%, angkutan Penyeberangan 50%, angkutan laut 45%, dan angkutan udara sebesar 12%.

    Berdasarkan survey Kemenhub, Sumatera Utara berada di posisi ke-5 pergerakan asal daerah pelaku perjalanan terbanyak tingkat nasional, dan total perjalanan mudik secara nasional 39, 83%, atau sebanyak 107, 63 juta orang. Dari total tersebut 6, 93% (7, 4 juta orang) asal pergerakan dari Prov. Sumut dan 8, 5% (9, 1 juta) tujuan pergerakan ke Sumatera Utara.

    Adapun prediksi puncak mudik dan balik dimasa angkutan Nataru 2023-2024 diprediksi akan terjadi 21 sampai 23 Desember 2023 dan puncak arus balik diperkirakan terjadi 26 sampai 27 Desember 2023,

    Sementara untuk puncak arus mudik Tahun baru diprediksi akan terjadi 31 Desember 2023 dan puncak arus balik 1 sampai 2 Januari 2024, "sebut Agustinus

    "Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang Dinas perhubungan juga juga telah melakukan koordinasi secara Intensif dengan stakeholder terkait khususnya dengan Ditlantas dan jajaran Satlantas kewilayahan, instansi vertikal, BUMN/BUMD Transportasi maupun Pemkab/Pemko,

    Memastikan kesiapan sarana dan prasarana transportasi mudik, bersinergi dengan unsur regulator dan operator transportasi terkait;

    Melaksanakan program Mudik Gratis Nataru, untuk mengurangi tingkat kecelakaan dan kemacetan, akibat penggunaan sepeda motor.

    Melaksanakan kebijakan Pembatasan operasional angkutan barang tertentu menjelang Hari H / Puncak Mudik/ Balik untuk mengurangi kemacetan

    Memastikan kelaikan operasi angkutan mudik AKAP/AKDP dengan melakukan Ramp Check (Inspeksi Keselamatan) sarana angkutan yang akan dioperasionalkan termasuk supir/awak bus;

    Berkoordinasi dengan Polri, untuk melakukan rekayasa lalu lintas yang diperlukan, khususnya di ruas jalan rawan macet, pasar tumpah, dan memastikan pasokan BBM;

    Membentuk Posko Monitoring NATARU 2023/2024 TMT 20 Desember 2023 s.d 2 Januari 2024 di Lokasi UPPKB dan UPT, termasuk penempatan personil di Pos Pam, Pos Yan dan Pos Terpadu di Sumut.

    Kepada penumpang kami menghimbau agar pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi untuk selalu mentaati peraturan lalu lintas dan memastikan kendaraan dan pengemudi dalam kondisi prima. 

    Selain itu, pengguna kendaraan umum diminta agar lebih bijak dalam memilih sarana angkutan umum untuk mudik, dan mengatur jadwal perjalanan dengan menghindari puncak arus mudik dan balik. (Karmel, rel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi Lonjakan Kendraan saat libur...

    Artikel Berikutnya

    Sumatera Utara Darurat Narkoba, Peredaran...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru
    Kemendagri Tegaskan Sanksi Pemberhentian Siap Dilayangkan Kepada Pangulu yang Tak Netral di Pilkada 2024
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Balap Sepeda Road Race PON XXI 2024 Aceh-Sumut Finish di Kota Touris, Peraih Medali Asal Jawa Timur Promosikan Kacang Parapat
    Penangkapan Dramatis! Polisi Lepas Tembakan Saat Tangkap Pengedar Sabu di Deli Serdang, Pelaku Nekat Kembali untuk Mengambil Barang Bukti
    Pangulu Nagori Tonduhan Terlibat Kampanye Terselubung, Bawaslu Simalungun Diminta Jangan Tutup Mata
    Penangkapan Dramatis! Polisi Lepas Tembakan Saat Tangkap Pengedar Sabu di Deli Serdang, Pelaku Nekat Kembali untuk Mengambil Barang Bukti
    Kemendagri Tegaskan Sanksi Pemberhentian Siap Dilayangkan Kepada Pangulu yang Tak Netral di Pilkada 2024
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Gelapkan Gaji Rekan Kerja, Hendra Akan Dilaporkan ke Polisi
    Balap Sepeda Road Race PON XXI 2024 Aceh-Sumut Finish di Kota Touris, Peraih Medali Asal Jawa Timur Promosikan Kacang Parapat
    30.625 Pengunjung dan 8.823 Kendaraan Padati Kawasan Bakauheni Harbour City Selama Momen Libur Lebaran Idul Fitri 1445
    Jalankan Peraturan Wali Kota Medan, Beatrix Star Tutup Selama Bulan Ramadhan
    Hari Kelima Perang Israel dengan Hamas, Ribuan Warga Sipil Tewas, Puluhan Ribu Rumah dan Gedung Hancur Lebur
    Bupati Samosir Dukung Pelayaran KMP Julaga Tamba Simanindo-Tigaras dan Harapkan Dapat Layani Angkutan Lebaran 2024
    Bupati dan Wakil Bupati Simalungun Gelar Safari Ramadhan dan Silahturahmi dengan Masyarakat Kecamatan Tapian Dolok

    Ikuti Kami